Tugas Sistem Informasi Management - STIM R3
1. Apa yang dimaksud dengan System ?
Sistem
operasi merupakan penghubung antara pengguna komputer dengan perangkat
keras komputer. Sebelum ada sistem operasi, orang hanya menggunakan
komputer dengan menggunakan signal analog dan signal digital. Seiring
dengan perkembanganya pengetahuan dan tehnologi, pada saat ini terdapat
berbagai sistem operasi dengan keunggulan masing2.
Sistem operasi adalah sistem yang
mengatur kerja seluruh perangkat komputer sehingga dapat bekerja dengan
baik, sekaligus sebagai penghubung antara sistem komputer dengan
pengguna
http://handry-ndry.blogspot.co.id/2010/02/apa-yang-dimaksud-dengan-sistem-operasi.html
2. Jelaskan Apa yang dimaksud dengan Informasi ?
Informasi adalah data yang
telah diberi makna melalui konteks. Sebagai contoh, dokumen berbentuk
spreadsheet (semisal dari Microsoft Excel) seringkali digunakan untuk
membuat informasi dari data yang ada di dalamnya. Laporan laba rugi dan
neraca merupakan bentuk informasi, sementara angka-angka di dalamnya
merupakan data yang telah diberi konteks sehingga menjadi punya makna
dan manfaat.
Informasi merupakan hasil dari pengolahan data sehingga menjadi bentuk
yang penting bagi penerimanya dan mempunyai kegunaan sebagai dasar dalam
pengambilan keputusan yang dapat dirasakan akibatnya secara langsung
saat itu juga atau secara tidak langsung pada saat mendatang (Sutanta,
2011). Informasi adalah data yang telah di rangkum atau di manipulasi
dalam bentuk lain untuk tujuan pengambilan keputusan (William, 2007).
https://id.wikipedia.org/wiki/Informasi
3. Jelaska apa yang dimaksud dengan manajemen ?
Pengertian Manajemen Menurut Hilman mengatakan
bahwa : manajemen adalah fungsi untuk mencapai sesuatu melalui kegiatan
orang lain dan mengawasi usaha-usaha individu untuk mencapai tujuan
yang sama. Menurut pengertian yang kedua, manajemen adalah kolektivitas
orang-orang yang melakukan aktivitas manajemen. Jadi dengan kata lain,
segenap orang-orang yang melakukan aktivitas manajemen dalam suatu badan
tertentu disebut manajemen. Menurut pengertian yang ketiga, manajemen
adalah seni (Art) atau suatu ilmu pnegetahuan. Mengenai inipun
sesungguhnya belum ada keseragaman pendapat, segolongan mengatakan bahwa
manajemen adalah seni dan segolongan yang lain mengatakan bahwa
manajemen adalah ilmu. Sesungguhnya kedua pendapat itu sama mengandung
kebenarannya.
4. Apa perbedaan informasi dengan data ?
Pengertian Data
Bagi anda yang sering melakukan penelitian dan menggunakan banyak
instrument teknologi, pasti sudah sangat mengerti dengan apa itu yang
dinamakan data. Data sendiri merupakan suatu fakta-fakta ataupun rincian
peristiwa yang sifatnya masih mentah dan juga belum diolah. Data adalah
hasil yang kita peroleh di lapangan, tanpa adanya pengolahan terlebih
dahulu. Istilah data banyak kita gunakan pada ilmu-ilmu statistic, dan
cabang ilmu lain yang menggunakan metode statistic, ilmu eksakta, juga
ilmu komputer.
Secara pengertian lain, data sendiri merupakan sebuah kata yang memiliki
sifat jarak luas plural. Data merupakan bentuk jamak dari istilah
datum. Datum merupakan satu buah fakta atau rincian peristiwa. Lebih
tepatnya adalah satu bagian saja dari fakta atau rincian peristiwa yang
terjadi. Karena setiap peristiwa dan fakta tidak hanya terdiri dari satu
buah fakta dan penjelasan, maka dari itu, kita jarang menggunakan
istilah datum untuk mencerminkan fakta dan rincian dari peristiwa
tersebut.
Contoh dari Data
Untuk lebih memahami mengenai pengertian dan juga memahami apa itu yang
dimaksud dengan data atau datum, maka berikut ini adalah beberapa contoh
pengimplementasian dari data :
- Ketika kita mengambil data dengan menggunakan kuesioner, hasil skoring pada kuesioner, dan juga hasil dari kuesioner yang telah diisi itu adalah sebuah data. Hasil kuesioner tidak akan memiliki arti apabila tidak diolah terlebih dahulu
- Seorang akuntan yang akan membuat laporan keuangan, akan melihat riwayat transaksi perusahaan. Riwayat transaksi perusahaan ini merupakan data, karena tidak memiliki arti apa – apa, sebelum diolah.
- Karyawan X hanya masuk 10 hari dalam satu bulan, hal ini juga hanyalah merupakan sebuah data, namun terkadang sering disalah artikan sebagai sebuah informasi.
Berikut ini adalah beberapa ciri-ciri dari data berdasarkan pengertian dan contoh diatas:
- Data, terdiri atas beberapa bentuk data tunggal atau datum yang dihimpun dari fakta suatu peristiwa, baik dari pengamatan (observasi) ataupun wawancara
- Data tidak dapat memiliki arti apapun, sebelum diolah sedemikian rupa
- Seberapa banyak dan seberapa lengkap pun data yang dimilki, apabila belum diolah, maka data tersebut belum dapat menjadi alat bukti yang sah megnenai kejelasan suatu peristiwa.
Pengertian Informasi
Lalu, apa itu yang dimaksud dengan informasi? Nah, kalau kita melihat ke
atas, yaitu mengenai data, maka kita pun sudah bisa mengetahui apa itu
arti dari informasi. Informasi adalah kumpulan data, yang sudah diolah
sedemikain rupa, sehingga nantinya dapat memberikan informasi dan juga
manfaat bagi kalangan tertentu ataupun bagi semua orang. Dalam
prosesnya, data yang sudah dihimpun dan juga sudah dimiliki, kemudian
diolah sedemikian rupa, sehingga data tersebut kemudian dapat
menghasilkan sesuatu yang berguna dan juga informative. Ada beberapa
cara pengolahan data yang bisa kita lakukan, yaitu:
- Pengolahan data menggunakan metode statistic (banyak digunakan pada disiplin ilmu sosial)
- Pengolahan data dengan melakukan analisa dan membandingkan dengan teori dan fakta lain
- Melakukan pengolahan data dengan menggunakan bantuan komputer (seperti membuat laporan, menghitung, dan sebagainya).
Itu adalah beberapa penjelasan mengenai pengertian dari informasi. Nah,
untuk semakin memperjelas definisi dan pengertian mengenai informasi
ini, ada beberapa contoh informasi. Berikut ini adalah beberapa contoh
dari informasi :
- Kueseioner yang berperan sebagai data diolah dengan menggunakan metode tertentu, yang akan memberikan hasil, berupa diterima atau ditolaknya hipotesis, sehingga bermanfaat untuk peneliti ataupun kalangan lain
- Pengolahan data keuangan kantor, akan menjadi bermanfaat setelah diolah. Informasi yang diperoleh seperti keuntungan, kerugian, dan segala bentuk transaksi keuangan akan menjadi bermanfaat ketika data keuangan sudah diolah menjadi laporan keuangan
- Dalam proses penyidikan dan penyelidikan polisi, temuan data dan juga fakta di lapangan, akan diolah dan dianalisa, sehingga menjadi informasi yang berguna untuk mengungkap siapa pelaku, tersangka, dan juga orang yang bertanggung jawab atas sebuah perbuatan criminal.
Perbedaan antara data dan juga informasi
Itu adalah definisi dari data dan juga informasi. Dari penjelasan
panjang di atas mengenai definisi dari data dan juga informasi, maka
berikut ini kita dapat menyimpulkan perbedaan antara keduanya. Berikut
ini adalah beberapa perbedaan dari data dan juga informasi :
Data :
- Data tidak memilki makna apapun
- Data dapat berbentuk fakta, rincian, dan juga segala bentuk pengamatan empiris (observasi dan wawancara) terhadap suatu peristiwa
- Bagi orang awam, data tidak dapat dipahami maksudnya
Informasi:
- Informasi sudah memiliki suatu makna tertentu
- Informasi adalah data yang sudah diolah dengan menggunakan beragam teknik tertentu
- Bagi orang awam, ketika membaca suatu informasi, maka mereka sudah mampu memahami arti dari informasi tersebut
https://dosenit.com/kuliah-it/sistem-informasi/perbedaan-data-dan-informasi-beserta-contohnya
5. Apa perbedaan E-Commerce dan E-Bisnis ?
E-commerce berarti
transaksi bisnis melalui internet di mana pihak-pihak yang terlibat
melakukan penjualan atau pembelian. Transaksi yang dilakukan dalam e-commerce pada dasarnya melibatkan pengalihan (transfer) atau penyerahterimaan (handing over) kepemilikan dan hak atas produk atau jasa
1. E-business lebih luas dalam lingkup dan e-commerce hanya merupakan satu aspek atau satu bagian dari e-business.
2. E-commerce hanya mencakup transaksi bisnis seperti membeli dan menjual barang dan jasa melalui internet.
3. E-commerce pada prinsipnya melibatkan perdagangan uang sedangkan dalam e-business, transaksi uang tidak diperlukan.
4. E-business melibatkan pemasaran, perancangan produk, evaluasi layanan konsumen, dll
http://www.blog.jtc-indonesia.com/2010/05/perbedaan-antara-e-commerce-dengan-e.html
Komentar
Posting Komentar